DPW PSII Jatim Sampaikan Duka Mendalam Gempa Turki


 DPW PSII Jatim Sampaikan Duka Mendalam Gempa Turki


DPW Syarikat Islam Indonesia (PSII) Jawa Timur menyampaikan duka yang sangat dalam atas tragedi gempa Turki.


"Saya kira Turki adalah Indonesia dan Indonesia adalah Turki, atas nama Keluarga Besar DPW PSII Jawa Timur saya menyampaikan duka yang sedalam-dalamnya, mari kita perkuat ukhuwah dan soliditas ummat Islam karena Turki banyak membantu dunia islam saat ini"ujar Amas. 


Tantangan Turki Makin Kuat 

Tantangan terhadap Turki makin kuat dengan adanya aneka krisis mulai krisis ekonomi, politik termasuk juga krisis alam berupa gempa terlebih Turki memasuki masa menjelang Pilpres yang digelar beberapa bulan lagi. 

"Hari-hari kedepan Turki makin gelap kedepan, waktunya bumi berputar dan Turki sepertinya sedang memasuki tantangan yang makin berat dan dalam termasuk gempa ini"tegas Amas


Teguh Anantawikrama Points : Gempa Turki Prahara Terparah Sejak 1933

 Tokoh SII Jatim Teguh Anantawikrama juga Sampaikan Duka Gempa Turki. "Itu gempa terparah sejak 1933, saya yakin jumlah korban bakal lebih dari 10.ribu karena ya itu banyak gedung besar yang runtuh"ujar Teguh Anantawikrama

Wakil Ketua Bakrie Amanah ini mengungkapkan rasa prihatin mengingat memerlukan sumber daya teramat besar mengevakuasi korban, rusaknya ekonomi dan meluasnya krisis sosial serta recovery kota di Turki tersebut, ini ukuran kota loh yang ludes"ujar Teguh Anantawikrama

Comments