Karena Hati Ingin Dipenuhi Cinta

 


"KARENA HATI INI INGIN DIPENUHI DENGAN CINTA..."

Cuplikan dari :

Serial Cinta Anis Matta 


πŸ’™ Seperti angin membadai, kau tak melihatnya tapi merasakannya. Begitulah cinta, ia ditakdirkan jadi kata tanpa benda.


πŸ’™ Seperti banjir menderas, kau tak kuasa mencegahnya dan hanya bisa ternganga saat ia menjamah seluruh permukaan bumi. Demikianlah cinta.


πŸ’™ Cinta ditakdirkan menjadi makna paling santun yang menyimpan kekuatan besar, tak terlihat hanya terasa tapi dasyat.


πŸ’™ Cinta seperti api yang menyala-nyala. Kau tak kuat melawannya. Hanya bisa menari saat ia mengunggun. Seperti itulah cinta.


πŸ’™ Cinta adalah kata tanpa benda. Mutiara bagi ribuan makna. Wakil dari sebuah kekuatan tak terkira tapi ia jelas, sejelas matahari.


πŸ’™ Cinta adalah lukisan abadi dalam kanvas kesadaran manusia. Lukisan, bkan definisi. Ia disentuh sebagai sebuah situasi manusiawi.


πŸ’™ Cinta merajut semua emosi manusia, begitu agung tapi juga terlalu rumit, begitulah cinta.


πŸ’™ Cinta adalah makna kebenaran dalam penciptaan. Cinta tidak tumbuh dalam hati yang dipenuhi keangkuhan, angkara murka dan dendam.


πŸ’™ Iman itu laut, cintalah ombaknya. Iman itu api, cintalah panasnya. Iman itu angin, cintalah badainya.


πŸ’™ Cinta itu memanusiakan manusia dan mendorong kita memperlakukan manusia dengan etika kemanusiaan.


πŸ’™ Cinta adalah kegilaan jiwa. Saat ia merasuki jiwa, Energimu jadi  berlipat, mendidih bak kawah yang siap meledak dan membayar sekelilingnya.


πŸ’™ Cinta adalah kekuatan perubahan yang dahsyat, selalu berusaha memahami dan menghidupkan. Membuat manusia lebih peka dan saling menghargai.


πŸ’™ Tidak seperti kekerasan. Cinta justru butuh kesabaran dan usaha dari dalam, lebih dari sekedar kekuatan fisik.


πŸ’™ Kekuatan cinta mampu membelah badan bulan, mampu pecahkan tengkorak tanpa pukulan, bahkan menghancurkan tentara Fir'aun tanpa pertempuran.


πŸ’™ Saat kamu berperang dibawah bendera kebenaran, cinta mengendalikan motif dan caramu berperang meski tetap ada kekerasn dan darah.


πŸ’™ Cinta membuat perang menjadi agung, etis dan manusiawi. Maka mereka yang tak terlibat dalam perang tak boleh dijadikan korban.


πŸ’™ Saat cinta lenyap dari kehidupan, maka tak ada lagi kedermawan kolektif yang membuat kita mau berbagi, yang tersisa hanyalah keserakahan.


πŸ’™ Keserakahan disisi lain akan menimbulkan kemiskinan. Kemiskinan akan mengubah orang menjadi pendendam dan mencari kambing hitam.


πŸ’™ Hanya cinta yang mampu merekatkan dan mengubah dendam dan keserakahan, karena hakikat cinta adalah memberi dan berbagi.


πŸ’™ Cinta jugalah yang mampu mengubah dunia menjadi sepenggal firdaus.


πŸ’™ Arafah, inilah potret negeri cinta.Seluruh jiwa menyatu dalam lukisn yang rumit, disatukan oleh kekuatan cinta yang lahir karena  kekuatan iman.


πŸ’™ Arafah adalah potret negeri cinta. Saat celupan cinta jiwa-jiwa  muncul dalam kesamaan-kesamaan yang baru, keramahan yang tulus, kerendahan hati yang natural.


πŸ’™ Arafah adalah potret negeri cinta. Saat pasukan cinta datang bebaskan jiwa-jiwa manusia dari belenggu yang membatasi hidupnya dari sekat tanah dan etnis.


πŸ’™ Arafah adalah potret negeri cinta. Negeri yang menunjukkan bahwa batasan negeri kita adalah ruang hati kita.


πŸ’™ Seluas apa ruang hati kita dapat menampung orang lain dengan cinta, seluas itulah negeri yang kita huni.


πŸ’™ Arafah adalah potret negeri cinta yang menunjukkan selama apa cinta dapat bertahan dalam hati kita, selama itulah umur negeri kita.


πŸ’™ Arafah adalah potret negeri cinta yang menunjukkan bahwa keutuhan kita sebagai bangsa, seumur dengan umur cinta kita.


πŸ’™ Cinta selalu mampu menjalin setiap jiwa dalam kelembutan yang menyamankan. Cinta juga selalu mampu menampung semua bentuk perbedaan.


πŸ’™ Cinta juga melahirkan pertangungjawaban pada setiap mereka yang selalu bertanya mampukah mempertanggungjawabkan sikapnya di depan Sang Khalik.


πŸ’™ Cinta juga melahirkan kelembutan, seperti sapu lidi yang direkatkan oleh cinta untuk membersihkan kehidupan.


πŸ’™ Cinta juga memberikan energi. Energi yang memicu mereka untuk bergerak dan bertumbuh dalam tempo yang cepat.


πŸ’™ Tapi ikatan cinta mengatur irama para pencintanya dalam keserasian yang indah. Itulah sebabnya mereka kuat, juga nyaman dan abadi.


πŸ’™ Taman Hati ialah taman hidup. Meski sempit ruangnya, tapi cinta mampu membuatnya menjadi lapang, cinta membuatnya nyaman dihuni.


πŸ’™ Kenyamanan Itulah rahasia jiwa yang diciptakan cinta. Ia bisa membuat kita bertahan memikul beban, melampaui gelombang peristiwa dan tetap merasa damai.


πŸ’™ Cinta menciptakan kenyamanan yang menyerap semua emosi negatif, masuk dalam serat jiwa melalui himpitan peristiwa kehidupan.


πŸ’™ Cinta juga mampu mengobati segala luka. Semua luka emosi yang kita alami sepanjang hidup hanya mungkin dirawat disana, dalam rumah cinta


πŸ’™ Dalam rumah cinta kita menemukan sistem perlindungan emosi yang ampuh. Karena hakikat cinta itu sesungguhnya hanya satu: memberi.


πŸ’™ Cinta dan memberi itu seperti pohon, mulanya ia menyerap matahari dan air Kemudian mengeluarkan semua kebajikan yang ada dalam dirinya


πŸ’™ Cinta mengajarkan kita memperoleh hak-hak kita dengan melaksanakan kewajiban-kewajiban kita pada orang lain.


πŸ’™ Karena itulah cinta saling menggenapi dan mempertemukan dua kutub jiwa.


πŸ’™ Di alam jiwa, sayap cinta sesungguhnya tak pernah patah, Kasihnya pasti akan selalu sampai.


πŸ’™ Karena bila ada cinta dihati yang satu, pasti ada cinta dihati yang lain. Seperti satu tangan yang takkan bisa bertepuk tanpa tangan yang lain.


πŸ’™ Ketika kasih tak sampai, atau uluran cinta tertolak, sesungguhnya yang terjadi hanyalah kesempatan memberi yang lewat.



πŸ’™ Karena selama kita memiliki cinta, kita akan selalu memiliki sesuatu yang kita berikan pada yang lain.


πŸ’™ Sesungguhnya kita menderita bukan karena kita mencintai.Tapi karena kita menggantungkan sumber kebahagiaan kita pada orang lain yang tidak mencintai kita.


πŸ’™ Jalan para nabi kita adalah jalan cinta. Kita adalah anak-anak cinta dan cinta adalah ibu kita.


Comments